logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Bengkalis Raih Prestasi pada Lomba Pengelolaan Data dan E-Doc Aplikasi Backup Sikep 2018

Bengkalis|www.pa-bengkalis.go.id

Pengadilan Agama Bengkalis berhasil meraih prestasi pada pada Lomba Pengelolaan Data dan E-Doc Aplikasi Backup Sikep 2018 yang digelar oleh Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI. Pada pengumuman secara resmi di Nusa Dua Bali (1/11/2018).

Meskipun bukan pada posisi pertama, Pengadilan Agama Bengkalis berhasil menempati posisi terbaik III pada Zona III. Zona III merupakan Pengadilan Tingkat Banding yang mewilayahi lebih dari 15 Pengadilan Agama. Tercatat 9 Pengadilan Tingkat Banding pada zona III dan secara otomatis Pengadilan Tingkat Pertama pada Pengadilan Tingkat Banding tersebut masuk dalam zonasi III.

Prestasi yang diraih PA Bengkalis pada Lomba Pengelolaan Data dan E-Doc Aplikasi Backup Sikep kali ini meningkat tajam dari prestasi yang diraih pada tahun sebelumnya, pada tahun 2017 Pengadilan Agama Bengkalis hanya berhasil menempati posisi ke 30 dari 220 Pengadilan Agama di zona III. Ini tentu saja merupakan prestasi yang sangat membanggakan.

Menanggapi kabar bahagia ini, Ketua Pengadilan Agama Bengkalis Khoiriyah Roihan, S.Ag., M.H., sangat bersyukur dan mengapresiasi capaian kinerja yang telah diperoleh Kasubbag Kepegawaian & Ortala Yusuf, S.Ag., M.H. dan Zuhrini, S.Si., S.E.Sy., selaku operator ABS yang telah bekerja keras untuk melengkapi 12 point penilaian pada aplikasi sikep hingga berhasil meraih peringkat III pada zona III. Dan yang lebih membanggakan, data pada aplikasi Aplikasi Backup Sikep Pengadilan Agama Bengkalis telah mencapai skor nilai 100%.

Dengan prestasi yang diraih ini membuat Ketua PA Bengkalis yakin bahwa kita bisa berprestasi jika kita mau berusaha dan disiplin dalam bekerja. Semoga ini bisa memotivasi seluruh pegawai Pengadilan Agama Bengkalis untuk selalu memberikan kinerja terbaiknya demi memperoleh prestasi yang membanggakan kita semua sebagai warga Pengadilan Agama Bengkalis.

Selain itu juga, Ketua PA Bengkalis juga mengucapkan selamat kepada PTA Pekanbaru yang telah berhasil meraih peringkat 1 pada zona III, semoga keberhasilan ini menginspirasi kita untuk selalu memberikan yang terbaik.

***(Tim Redaksi PA Bengkalis)***

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice