MS Meureudu Jenguk Kaur Keuangan Sakit

Meureudu | meureudu.ms-aceh.go.id
Hari senin (18/11/2013) Mahkamah Syari’ah Meureudu menjenguk Ibu Murniati, S.Ag Kepala Urusan (Kaur) Keuangan MS Meureudu yang sedang di rawat di Klinik Sehat Harapan Ibu di Teupi Raya, Pidie. Rombongan MS Meureudu tiba di klinik tersebut jam 15.00 wib setelah sebelumnya terlebih dahulu berkunjung ke kediaman Drs. H. Fadly dalam rangka memberikan ucapan selamat karena telah menunaikan ibadah haji dan tiba kembali di Aceh dalam sehat.
Menurut penjelasan A. Bakar Arif, S.Ag (Pansek MS Meureudu) menjelaskan bahwa tadi pagi beliau mendapatkan telepon dari Abdul Khalid yang menjelaskan keadaan Murniati, S.Ag istri beliau sudah di bawa ke Klinik Sehat Harapan Ibu untuk di rawat dan beliau memohon izin untuk tidak masuk bertugas di kantor karena harus menjaga istrinya. Mendapat informasi tersebut, menunjukkan rasa kekeluargaan dan keakraban maka MS Meureudu menjenguk Ibu Murniati, S.Ag.
Menurut keterangan dari Abdul khalid suami beliau yang juga sebagai Juru Sita di MS Meureudu, bahwa beliau mulai kelihatan dalam kondisi tidak sehat dan lemas pada hari jum’at selepas menyelesaikan adminitrasi keuangan MS Meureudu di Kantor Pelayanan dan Penbendaharaan Negara (KPPN) Banda Aceh.
“Ibu mulai kelihatan lemas setelah menyelesaikan urusan keuangan kantor di KPPN. Jam 15.00 Wib setelah keluar dari kantor KPPN beliau langsung masuk ke mobil merebah badan dan terasa sangat lemas sekali. Melihat kondisi seperti itu, pada saat itu juga sebelum pulang ke sigli saya membeli obat di apotek untuk menstabilkan kondisi beliau“. Ujar Abdul Khalid.
Hari senin (18/11/2013) ibu Murniati, S.Ag masih terasa lemas dan tidak sanggup untuk bertugas di kantor. Sehingga demi menjaga kesehatan beliau supaya tidak berakibat fatal, Abdul Khalid mengambil keputusan membawa ibu murniati, S.Ag ke Klinik Sehat Harapan Ibu untuk di rawat secara intensif. “ karena belum menunjukkan ada perubahan yang signifikan sejak pulang dari KPPN Banda Aceh, untuk antisipasi agar tidak berakibat fatal pada kesehatan, maka saya bawa beliau ke Klinik Sehat Harapan Ibu untuk di rawat secara intensif dan di cek oleh dokter. “. Demikian penjelasan Abdul Khalid. (Faisal Reza)