logo web

Dipublikasikan oleh MSy Blangpidie pada on .

MS Blangpidie Kembali Bersidang Hakim Tunggal

WhatsApp Image 2020 08 19 at 14.37.23

www.ms-blangpidie.go.id

Blangpidie, 19 Agustus 2020, Mahkamah Syar’iyah Blangpidie kembali melaksanakan sidang di ruang sidang utama MS Blangpidie dengan Hakim tunggal oleh Ketua MS Blangpidie Amrin Salim, S.Ag, M.A dalam situasi kokosongan Hakim. Adapun perkara yang harus disidangkan pada Rabu 19 Agustus 2020 berjumlah 19 perkara.

Pada asasnya susunan persidangan untuk semua pengadilan adalah dalam bentuk majelis, yang terdiri dari 3 (tiga) orang Hakim sesuai dengan ketentuan Pasal 11 ayat [1] dan [2] Undang-Undang RI Nomor 48 Tahun 2009 tentang Kekuasaan Kehakiman. Sebelumnya MS Blangpidie memiliki 5 (lima) orang Hakim yaitu Ketua MS Blangpidie Amrin Salim S.Ag, M.A, Wakil ketua MS Blangpidie Pahruddin Ritonga, S.HI, M.H, Hakim Hj. Murniati SH, Hakim Reni Dian Sari S.HI dan Hakim Renata Amalia S.HI.. Dari keseluruhan Hakim tersebut ada beberapa yang telah tidak bertugas di MS Blangpidie lagi dan ada juga yang sedang mengambil cuti melahirkan.

Pindah tugasnya Wakil Ketua MS Blangpidie Pahruddin Ritonga S.HI, M.H ke MS Sabulusallam (Promosi/menjadi Ketua MS Sabulusallam) dan Hakim Hj. Murniati SH ke MS Tapaktuan dan 2 (dua) Hakim lainnya Reni Dian Sari S.HI serta Renata Amlia S.HI yang sedang Cuti melahirkan tidak menjadi penghambat masuknya perkara yang harus disidangkan pada MS Blangpidie tanggal 19 Agustus 2020, dimana sidang tersebut harus dilaksanakan agar tidak merugikan masyarakat dalam mencari keadilan. Dengan keadaan yang sangat Krusial saat ini meski belum dilantiknya Wakil MS baru Bapak Muzakir S.HI., Ketua MS Blangpidie Amrin Salim S.Ag, M.A tetap menjalankan tugas sebagaimana mestinya.

WhatsApp Image 2020 08 19 at 14.37.23 1

Sidang yang dijalankan oleh Bapak Amrin Salim, S.Ag, M.A dengan memeriksa 19 Perkara dengan Panitera Pengganti Munizar SH berjalan dengan lancar. 2 dari 19 perkara yang disidangkan siang itu harus menempuh proses mediasi.(TIM Redaksi MS Blangpidie)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice