logo web

Dipublikasikan oleh mskutacane pada on .

Menjelang Ramadhan, MS Kutacane Kembali Adakan Sidang Keliling di Ujung Perbatasan ACEH SUMUT

Kutacane | ms-kutacane.go.id

Kutacane, Selasa (21/04/2020) Mahkamah Syar’iyah Kutacane kembali mengadakan Sidang Keliling untuk keempat kalinya dalam tahun 2020, pelaksanaannya dimulai pada pukul 09.00 WIB bertempat di Kantor Urusan Agama Kecamatan Babul Makmur, Kutacane.

Sidang keliling yang diketuai oleh Hakim MS Kutacane Muhammad Azhar Hasibuan, S.H.I., M.A. serta didampingi oleh Panitera Pengganti  Iqbal, S.H.I menyidangkan sebanyak 8 (delapan) perkara permohonan Istbat Nikah.

Kegiatan ini merupakan salah satu upaya MS Kutacane untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan serta untuk mengimplementasikan asas peradilan yaitu sederhana, cepat dan biaya ringan.

Pelaksanaan dan tata cara sidang keliling persis seperti pada sidang di ruang sidang MS Kutacane, para pencari keadilan satu persatu dipanggil masuk ruang sidang sesuai dengan nomor antrian  kemudian menempati kursi yang telah ditata berjarak satu meter karena memperhatikan Physical Distancing (menjaga jarak) sebagai upaya protokoler kesehatan pencegahan penularan Covid-19.

Para pihak yang mendapatkan pelayanan sidang keliling merasa gembira dengan kegiatan seperti ini, para pihak sangat terbantu karena perjalanan yang ditempuh jauh lebih dekat jika dibandingkan bersidang di Kantor MS Kutacane yang memakan waktu 1 (satu) jam perjalanan, serta waktu tunggu juga tidak lama karena jumlah perkara yang disidangkan tidak terlalu banyak.

Usai pelaksanaan sidang keliling, kepada tim redaksi ms-kutacane.go.id Ketua Kantor Urusan Agama Babul Makmur Misrianto,S.H.I., mengapresiasi kegiatan sidang keliling yang dilaksanakan oleh MS Kutacane, Misrianto berharap kegiatan seperti ini agar dapat dilaksakan setiap tahun karena masyarakat pencari keadilan merasa sangat terbantu dan bahagia bisa mendapatkan pelayanan prima.

“Bagaimanapun ini merupakan pelayan yang dapat membuat masyarakat bahagia dan terbantu, kami sangat senang dengan kegiatan sidang keliling ini, semoga kedepan lebih banyak masyarakat yang dapat merasakannya.” Ungkapnya saat penutupan acara.

 

(Ibnu Mujahid)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice