logo web

Dipublikasikan oleh Admin Badilag pada on .

Kunjungan Ketua Mahkamah Agung RI di Pengadilan Agama Donggala

KMA2

Donggala, || (06/02/2024)

Ketua Mahkamah Agung RI Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H.,M.H. berkunjung ke Pengadilan Agama Donggala yang merupakan wilayah hukum dari Pengadilan Tinggi Agama Palu. Beliau bersama Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Bidang Yudisial Dr.H.Sunarto, S.H.,M.H. dan rombongan tiba di Pengadilan Agama Donggala pada pukul 14.30 WITA.

Kunjungan ini merupakan serangkaian agenda Ketua Mahkamah Agung RI dalam peresmian gedung Pengadilan yang terdiri dari 3 (tiga) Gedung Pengadilan Tingkat Banding, 15 (lima belas) Gedung Tingkat Pertama dan gedung serba guna pada Mahkamah Agung RI yaitu Gedung Parkir, Gedung PTSP, Media Center, fasilitas sarana olah raga/Kesehatan dan Rumah Jabatan yang dipusatkan di Gedung Baru Pengadilan Tinggi Sulawesi Tengah.

KMA3

Penyambutan sederhana dengan tarian tari poulu cinde (tarian khas donggala) dari sanggar seni sandi mamunga memberikan nuansa natural dan kebahagiaan atas kunjungan beliau ke Pengadilan Agama Donggala.

Ketua Mahkamah Agung RI Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H.,M.H. dan Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Bidang Yudisial Dr. H. Sunarto, S.H.,M.H. didamping Ketua Pengadilan Agama Donggala Ribeham, S.Ag., M.H. dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Donggala Faisal Sastra Maryono Rivai, S.H.I., M.H. menyempatkan berkeliling melihat gedung kantor Pengadilan Agama Donggala dengan melihat sarana dan prasarana yang ada di Pengadilan Agama Donggala seperti ruang PTSP, Ruang Lobi, Ruang Tunggu Sidang, Ruang Sidang, Fasilitas Difabel, Ruang Kerja Kepaniteraan dan Ruang Kerja Kesekretariatan.

KMA5

Secara umum beliau menyampaikan Pengadilan Agama Donggala sudah cukup baik dalam hal fasilitas sarana prasarana guna memenuhi kebutuhan para pencari keadilan tak terkecuali pelayanan khusus disabilitas. Beliau berpesan kualitas sarana dan prasarana di Pengadilan Agama Donggala lebih ditingkatkan.

Ketua Pengadilan Agama Donggala Ribeham, S.Ag., M.H. mewakili seluruh pegawai Pengadilan Agama Donggala mengucapkan banyak terimakasih atas kunjungan Yang Mulia Bapak Ketua Mahkamah Agung RI Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H.,M.H. dan Yang Mulia Bapak Wakil Ketua Mahkamah Agung RI Bidang Yudisial Dr. H .Sunarto, S.H.,M.H. beserta rombongan yang sudah datang berkunjung ke Pengadilan Agama Donggala dan memberikan banyak kebaikan serta pencerahan kepada kami (warga Pengadilan Agama Donggala). (Tim IT PA Dgl).

KMA9

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice