logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

KPA Masohi : Tujuh Golongan Yang Mendapat  Naungan Allah Dihari Kiamat

Nampak KPA Masohi Drs. Mursidin, MH., memberikan ceramah ramadhan

Masohi | pa-masohi.go.id

Setiap bulan Ramadhan tiba, PA Masohi menggelar berbagai kegiatan untuk memeriahkan bulan yang suci ini, begitu pula tahun 2013 ini atau 1434 H. Kamis (11/7/2013), PA Masohi menggelar kegiatan ceramah yang bertempat di ruang sidang PA Masohi. Bertindak sebagai penceramah yaitu Drs. Mursidin, MH (Ketua PA Masohi) yang mengusung tema “Tujuh Golongan yang Akan Mendapat Naungan Allah di Hari Kiamat.”

 

Dalam tausiyahnya, beliau menyampaikan berdasarkan Sabda Rasulullah SAW dari Abu Hurairah bahwa ada tujuh golongan yang akan mendapat naungan Allah di hari kiamat nanti yaitu seorang 1. Pemimpin (imam) yang adil, pemimpin disini misalnya presiden, gubernur, bupati, camat, lurah, kepala kantor, maupun kepala rumah tangga (suami).

Karena itu, setiap manusia adalah pemimpin dan setiap pemimpin akan dimintai pertanggungjawaban oleh Allah swt dihari kiamat kelak. Untuk itu, seorang pemimpin harus bertindak adil sehingga semua orang bisa merasakan pelayanan yang maksimal dan penegakan ketentuan yang benar. 2. Pemuda maupun pemudi yang tumbuh dalam keadaan selalu beribadah kepada Allah swt., masa muda adalah masa dimana syahwat sedang memuncak sehingga tidak jarang banyak pemuda terjerumus dalam kemaksiatan. Pemuda yang mampu mengisi hari-harinya dengan ibadah adalah yang terselamatkan di hari kiamat. 3. Seseorang yang hatinya terikat dengan masjid, orang yang tidak akan melewatkan setiap kesempatan untuk memakmurkan masjid dengan ibadah dam amal-amal sholeh, terutama sholat fardhu. Tetapi ingat, selain mengejar amalan akhirat, jangan lupa tentang amalan dunia seperti mendidik keluarganya agar menjadi keluarga sakinah, mawaddah,warahmah, bekerja keras dan sungguh-sungguh. 4. Dua orang yang saling mencintai karena Allah dan berpisah karena Allah, jadi mereka berdua senantiasa dalam kecintaan karena agama. 5. Seseorang lelaki yang di ajak wanita cantik untuk berzina dan menjawab “Sesungguhnya aku takut kepada Allah swt”, sebagaimana kisah Nabi Yusuf A.S yang digoda oleh Zulaikha, jika bukan karena Allah maka keduanya

sudah berbuat maksiat sehingga Nabi. Yusuf A.S berkata : “Ya Allah, lebih baik hamba dipenjara daripada harus bermaksiat kepadamu.” 6. Sedekah secara sembunyi-sembunyi sehingga tangan kiri tidak tahu apa yang dilakukan tangan kanan, maksudnya sangat merahasiakan sedekah dan menjauhkannya dari kemungkinan timbulnya riya’ (ingin dilihat dan dipuji). 7. Seseorang yang menangis karena mengingat Allah dan rasa takutnya kepada Allah swt., inilah orang yang dalam hatinya terkumpul rasa takut dan cinta kepada-Nya. Sebagaimana ciri orang yang beriman menurut H.R. Bukhari dan Muslim yaitu ketika mendengar kalimat Allah maka bergetarlah hatinya dan ketika mendengar Al-Qur’an maka bertambahlah iman mereka.

Seluruh pegawai PA Masohi saat mengikuti kegiatan ceramah ramadhan

Tausiyah yang dibawakan secara sederhana mendapat perhatian dari semua jamaah yang hadir. Hal tersebut terbukti dengan beragam pertanyaan yang diajukan saat sesi tanya jawab berlangsung, diantaranya mengenai pandangan Islam mengenai 2 orang yang saling menyayangi sebelum adanya ijab qabul, ukuran adil menurut Islam, dan lain-lainnya. Berdasarkan Al-Qur’an, Al-Hadist maupun sumber lain menjadi landasan dalam penjelasan mengenai  pertanyaan-pertanyaan yang diajukan penanya tersebut.

Semoga tausiyah yang dibawakan tadi dapat memberikan dampak positif bagi yang mendengarkan. Selain itu, semoga tausiyah yang telah disampaikan juga dapat menjadikan kualitas dan kuantitas amal ibadah kita semakin bertambah dan barokah. Amin. (Lia Rosa, SH/Tim IT)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice