logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar Mengikuti Ujian Fit And Proper Test Secara Virtual

Sesuai dengan surat dari Dirjen Badilag Nomor 1535/DJA/KP.04.6/4/2020 tanggal 24 April 2020 perihal Pelaksanaan Profile Asessment dan Fit and Proper Test Calon Wakil Ketua MS/PA Kelas IB dan Kelas II, Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar, Dian Ingrasanti Lubis, S.Ag., S.H., M.H. termasuk dalam daftar nama yang mengikuti tes tersebut. Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar masuk ke dalam kelompok II bersama dengan Ketua Pengadilan Agama yang lain baik yang berasal dari Sumatera Utara maupun dari provinsi lain. Ujian fit and proper tes dilaksanakan selama dua hari mulai tanggal 11 s/d 12 Mei 2020 dengan penguji sebanyak 9 orang dari tim penguji Mahkamah Agung RI. Materi yang diujikan beragam, mulai dari visi, misi dan kebijakan Mahkamah Agung, manajemen pengawasan, manajemen diklat, pengembangan pegawai, hukum acara, ekonomi syariah, dll.

Bapak Dr. H. Abdul Hamid Pulungan, S.H., M.H. yang baru dilantik menjadi Ketua PTA Medan menyampaikan program kerja beliau dalam 100 hari ke depan, yaitu :

Peningkatan peringkat SIPP, agar tidak ada lagi pengadilan agama di wilayah Sumatera Utara yang peringkatnya berada di bawah 50.

Peningkatan publikasi putusan, agar seluruh putusan yang ada mulai tahun 2016 s/d 2019 harus sudah diupload seluruhnya.

Penilaian kinerja triwulan oleh Badilag agar tidak ada lagi yang berada di bawah 100 peringkatnya.

Website harus senantiasa diupdate agar mendapat nilai yang baik, jangan sampai mendapat nilai kuning apalagi merah.

Membuat berita kegiatan kantor dan mengupload ke dalam website masing-masing pengadilan, serta dikirim ke PTA Medan dan Badilag agar ditayangkan.

Selain itu, beliau juga menghimbau kepada pengadilan agama yang diusulkan untuk memperoleh predikat WBK dalam pembangunan zona integritas agar mempersiapkan diri dan berusaha maksimal agar mampu memperoleh predikat tersebut.

Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar dan seluruh jajarannya bertekad untuk melaksanakan dan mensukseskan semua program kerja Ketua PTA Medan tersebut demi kemajuan seluruh pengadilan agama di wilayah Sumatera Utara.Tim IT PA Pematangsiantar.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice