logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Ketua PA Sambas Hadiri Pisah Sambut Ketua PN Sambas

Sambas | pa-sambas.go.id

Ketua PA Sambas, Drs. H. Helman, M.H. beserta para hakim dan Panitera/Sekretaris menghadiri acara Pisah Sambut Ketua PN Sambas, Selasa (11/2/2014) pukul 10.00 WIB. Pejabat lama, Muhammad Djohan Arifin, S.H. mendapat promosi sebagai hakim di PN Bale Bandung Kelas IA dan digantikan oleh pejabat yang baru, Maslikan, S.H. yang sebelumnya sebagai Wakil Ketua PN Sintang.

Acara tersebut digelar di ruang sidang utama PN Sambas dan dihadiri oleh unsur Forkopinda beserta tamu undangan lainnya.

Dibanding tamu undangan lain, Ketua PA Sambas beserta rombongan datang paling awal. Sebelum acara dimulai, waktu yang ada dimanfaatkan untuk bersilaturrahmi dengan tuan rumah. Selang beberapa menit kemudian tamu undangan lain mulai berdatangan seperti Wakapolres, Wakil Bupati, para jaksa dari Kejari Sambas, Kepala Lapas, perwakilan dari Kodim, Kepala Bank Mandiri, dan lainnya.

Dalam kesempatan itu, Pak Johan -panggilan Ketua PN Sambas- beserta isteri tampil dengan balutan seragam busana batik. Ayah dari dua anak itu menyampaikan kesan pesannya selama di Sambas. Dirinya menjelaskan telah mengabdi di PN Sambas selama 4 tahun 4 bulan (sebelumnya sebagai Wakil Ketua).

“Pertama sebagai hakim saya juga bertugas di “Serambi Mekah” (Aceh), sekarang di “Serambi Mekah” yang kedua (Sambas). Dulu ketika menerima SK mutasi ke Sambas, sebenarnya sempat ada perasaan gelisah mengingat kerusuhan yang pernah terjadi belasan tahum silam, namun setelah datang ke Sambas kegelisahan itu hilang karena ternyata masyarakat Sambas sangat ramah,” ujarnya.

Selanjutnya Pak Djohan juga berterimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Sambas beserta unsur Forkopinda, Dharmayukti Karini Cabang Sambas, dan keluarga besar PN Sambas atas kerjasama yang baik selama ia bertugas di Sambas. Dirinya juga tidak lupa menyampaikan permohonan maaf jika selama bertugas di Sambas ada perilaku maupun perkataannya yang kurang berkenan.

Sedangkan Ketua yang baru, Maslikan, S.H. sebelumnya bertugas di PN Sintang sebagai Wakil Ketua. Pria asal Jombang, Jawa Timur ini juga pernah bertugas sebagai hakim di PN Kotabaru dan PN Sampit. Ia bersama isterinya yang merupakan pegawai di PN telah dikaruniai 2 orang anak.

Di penghujung acara, Ketua PA Sambas menyerahkan cinderamata kepada Ketua PN Sambas serta dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat kepada pejabat lama dan yang baru. (fa)

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice