logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Ketua PA Pematangsiantar Melantik Panitera Baru

Pematangsiantar | PA Pematangsiantar

Rabu, 9 Mei 2018 M bertepatan dengan tanggal 23 Sya’ban 1439 H bertempat di ruang sidang Pengadilan Agama Pematangsiantar telah dilaksanakan acara pelantikan, pengambilan sumpah serta serah terima jabatan Panitera Pengadilan Agama Pematangsiantar yang baru yaitu Bapak Herman, S.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Panitera Muda Hukum di Pengadilan Agama Kisaran menggantikan Bapak Muhammad Yasir Nasution, M.A. yang mendapat tugas baru di Pengadilan Agama Pekanbaru.

Pergantian posisi panitera di Pengadilan Agama Pematangsiantar tahun 2018 ini cukup unik karena hanya berselang kurang lebih 2 bulan lalu Pengadilan Agama Pematangsiantar baru saja melantik Panitera dan kembali Pengadilan Agama Pematangsiantar mengadakan acara pelantikan Panitera baru.

Dalam acara ini, Bapak Herman, S.H., dilantik dan diambil sumpahnya selaku Panitera oleh Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar yaitu Bapak Drs. Azizon, M.H., dengan saksi yaitu Dra. Husnah dan Hj. Halimatusakdiah Hasibuan, S.H., M.H., dengan didampingi oleh rohaniawan yaitu Thamrin Harahap, S.Sy. Turut hadir juga Ketua dan Wakil Ketua Pengadilan Agama Kisaran beserta rombongan serta hakim dan pejabat dari Pengadilan Agama Simalungun serta Kasub Bag Pegawaian dan Ortala Pengadilan Agama Medan.

Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar, Drs. Azizon, S.H., M.H., dalam pidato pelantikan serta sambutannya memberikan selamat atas jabatan baru kepada Bapak Herman, S.H., selaku Panitera Pengadilan Agama Pematangsiantar. Bapak Drs. Azizon selanjutnya menekankan bahwa tugas dan amanah Panitera sejalan dan melekat pada tugas Pengadilan Agama Pematangsiantar itu sendiri sehingga Bapak Herman, S.H., diharapkan dapat menjadi konseptor sekaligus penggerak yang bekerja secara efektif dan efisien mengingat Pengadilan Agama Pematangsiantar juga mendapat nilai A Excellent dalam SAPM. Budaya kerja sama dan sukses bersama di Pengadilan Agama Pematangsiantar juga harus dapat diadaptasi dengan baik sehingga komitmen kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas, kerja tuntas dan kerja sama terlaksana.

               

M.T.A.- CPNS/CAKIM

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice