logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Imam Mujaddid Alhakimi, LC, Resmi Dilantik Sebagai Hakim Pratama Pengadilan Agama Pagar Alam

Pagar Alam, 16 April 2020.  Di pagi hari yang cerah disaat rerumputan mulai menunjukkan senyumnya menyambut mentari pagi, persiapan pelantikan hakim barupun digelar di PA Pagar Alam.

Tepat pukul 10.00 Wib. dengan mengambil tempat ruang sidang Pengadilan Agama Pagar Alam, Febrizal Lubis, S.Ag., S.H selaku Ketua Pengadilan Agama Pagar Alam Kelas II secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan Imam Mujaddid Alhakimi, Lc, sebagai Hakim Pratama PA Pagar Alam sesuai dengan Surat Keputusan Nomor : 980//DJA/KP.04.6//SK/2/2020 tertanggal 17 Maret 2020 Tentang Pengangkatan dan Penempatan Hakim Mahkamah Syar’iyah/Pengadilan Agama di Lingkungan Peradilan Agama.

Acara yang berlangsung dengan penuh khidmat ini dihadiri oleh para hakim, Sekretaris dan seluruh pejabat struktural dan fungsional beserta staf dan pegawai honorer Pengadilan Agama Pagar Alam.

Acara pelantikan ini digelar dengan mengikuti Standart Operasional Prosedur pencegahan penularan wabah virus covid 19 yang ditetapkan oleh pemerintah, yaitu dengan menjaga jarak masing-masing minimal 1 meter, dan tamu undangan yang ingin menyaksikan acara pelantikan tersebut dapat menyaksikan dari luar ruang sidang mengingat kondisi ruang sidang PA Pagar Alam yang tidak begitu luas, kemudian seluruh hadirin wajib mempergunakan masker, Ketua PA dan pejabat yang dilantik memakai sarung tangan, kemudian seluruh hadirin tidak diperkenankan untuk melakukan kontak fisik seperti salam-salaman disaat mengucapkan selamat kepada Hakim yang baru dilantik;

Selamat datang dan selamat bertugas saudara Imam Mujaddid Alhakimi, Lc, sebagai Hakim Pratama PA Pagar Alam, dan ingatlah, sejak hari ini saudara Imam Mujaddid Alhakimi, Lc, merupakan wakil Tuhan di muka bumi untuk memutus perkara hukum di lembaga peradilan.

Teruslah jalani proses pengabdian dengan penuh semangat untuk mencapai puncak, dan ingatlah ungkapan pepatah “Great man are not born great, they grow great (Manusia hebat tidak langsung terlahir menjadi hebat tetapi mereka tumbuh baik untuk menjadi hebat- Mario Puzo) dan "Life isn't always perfect. Like a road, it has many bends, up and down, but that's it beauty." (Kehidupan tak selalu berjalan dengan sempurna, seperti jalan yang memiliki banyak kelokan, naik dan turun, tetapi itu adalah sebuah keindahan - Amit Ray). (by.febry)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice