logo web

Dipublikasikan oleh SA pada on .

Hatiwasda PTA Medan Laksanakan Pembinaan, Pemeriksaan Teknis Dan Administrasi Di Pengadilan Agama Binjai

1

Binjai │ www.pa-binjai.go.id

Sehari setelah kunjungan Sekretaris PTA Medan, Pengadilan Agama Binjai kembali mendapat kunjungan dari Hakim Tinggi Pengawas Daerah PTA Medan Bapak Drs. Mazharuddin dan didampingi Ibu Dra. Hj. Rahdima Panitera Pengganti PTA Medan pada Kamis, 4 Agustus 2022. Kedatangan tim pemeriksa ini disambut dengan hangat oleh Ketua Pengadilan Agama Binjai Ibu Helmilawati, S.H.I., M.A. beserta dengan aparatur Pengadilan Agama Binjai.

1

Kegiatan pembinaan, pemeriksaan teknis dan administrasi ini dijadwalkan selama 2 (dua) hari mulai dari tanggal 4-5 Agustus 2022 sesuai dengan surat tugas dari Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan Nomor W2-A/1500/KP.04.6/VII/2022 tanggal 19 Juli 2022. Mulai dari kebersihan, sarana dan prasarana serta teknis administrasi menjadi objek monitoring ini.

1

Hasil monitoring dan pembinaan yang telah dilakukan oleh Tim dari Pengadilan Tinggi Agama Medan disampaikan pada sesi ekspose di Ruang Sidang Utama Pengadilan Agama Binjai pada Jumat, 5 Agustus 2022 pukul 08.00 Wib. Ketua Pengadilan Agama Binjai menyampaikan terima kasih kepada Tim Pemeriksa yang telah melaksanakan monitoring dan pembinaan di Pengadilan Agama Binjai. Hasil monitoring dan pembinaan akan segera diperbaiki dan ditindaklanjuti.

1

Dengan adanya monitoring dan pembinaan ini diharapkan Pengadilan Agama Binjai akan menjadi semakin baik kedepannya, baik dalam bidang administrasi maupun dalam memberikan pelayanan yang prima kepada para masyarakat pencari keadilan, sehingga dapat mewujudkan peradilan agama yang modern dan berstandar internasional. (Tim IT PA Binjai)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice