logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Hakim PA Pulang Pisau, Dedikasi dan Prestasi dalam IT membawa jalan menjadi Calon Wakil Ketua kelas II

M. Anton Dwi Putra, S.H., M.H. Hakim Pratama Utama di Pengadilan Agama Pulang Pisau, lahir di Samarinda 38 tahun yang lalu di panggil oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama untuk mengikuti Profile Asessment dan Fit and Proper Test Calon Wakil Ketua MS/PA Kelas IB dan Kelas II. Pemanggilan ini berdasarkan surat dari Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama bernomor 1078/DJA/KP.04.6./3/2020 yang tertanggal 19 Maret 2020.

Hakim yang telah menyelesaikan Magisternya di Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin dan sangat menyukai olahraga serta mengusai bidang IT ini sangat senang bahwa dirinya masuk untuk mengikuti tes Calon Wakil Ketua untuk Pengadilan Agama Kelas II. Ini terlihat dari kesiapan serta semangat beliau dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi berbagai macam tahapan tes yang akan dilalui. Hal yang termasuk dalam kesiapan ialah berdiskusi dengan KPA Pulang Pisau Ibu Sri Roslinda, S.Ag., M.H. dan WKPA Bapak Erpan, S.H., M.H. karena pengalaman dari KPA dan WKPA yang pernah melalui tes tersebutlah yang setidaknya memberikan gambaran terhadap tahapan-tahapan serta materi yang diujikan dalam tes.

Dalam tahun-tahun sebelumnya, Profile Asessment dan Fit and Proper Test ini dilaksanakan di Jakarta, untuk ditahun 2020 ini pelaksanaannya akan dilakukan secara online dan virtual melalui aplikasi Zoom di satuan kerja masing-masing. Hal ini dikarenakan wabah Virus Corona (COVID 19) yang sedang merebak di Indonesia. Larangan berkumpul dan melaksanakan kegiatan dengan jumlah peserta yang besar oleh Pemerintah Republik Indonesia yang menjadi dasar pelaksanaan Profile Asessment dan Fit and Proper Test dilakukan secara Virtual.

Pengadilan Agama Pulang Pisau dengan arahan dari KPA Pulang Pisau mempersiapkan sarana dan prasarana untuk mengakomodir kelancaran jalannya tes yang akan dilaksanakan. Saya minta tolong kepada pegawai Pengadilan Agama Pulang Pisau untuk bisa saling membantu dan mendukung khususnya yang paham dalam hal IT untuk mempersiĆ pkan apa saja yang harus dipersiapkan, supaya jalannya tes / ujian bisa berjalan dengan lancar dan optimal, ujar KPA Pulang Pisau dalam Apel Pagi.

Dalam Profile Asessment dan Fit and Proper Test ini sendiri dilaksanakan dari tanggal 7 Februari sampai 14 Mei 2020 dengan tahapan Pelaksanaan dimulai dari Pengumuman Peserta, Pengisian Lembar Kehidupan Pegawai, Unggah Vlog sampai Ujian Fit and Proper Test. Dalam ujian yang dilaksanakan, Aturan / Rules diterapkan sangatlah ketat, Panitia Ditjen Badilag melakukan pengawasan dan Pemantauan secara Online terhadap peserta ujian dan PA Pulang Pisau menunjuk WKPA Bapak Erpan, S.H., M.H. untuk melakukan pengawasan dan pemantauan peserta ujian sesuai arahan dari Panitia Ditjen Badilag.

(Paman Bem)

 

 

 

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice