logo web

Dipublikasikan oleh Dr. Mahar pada on .

Gelaran Pilkada Kab. Bandung Usai, Hari Ini Layanan PA Soreang Aktif Kembali 

Rina, salah satu petugas PTSP PA Soreang.

pa-soreang.go.id

Bandung (10/12/20). Gelaran pesta demokrasi di seluruh negeri telah usai. Setelah kemarin (09/12) dilakukan secara serentak Pilkada di 270 wilayah, baik tingkat provinsi, kabupaten maupun kota di Indonesia. Presiden telah menetapkan, hari pilkada kemarin sebagai hari libur nasional. Melalui Keppres Nomor 22 Tahun 2020 tentang Hari Pemungutan Suara Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2020 sebagai Hari Libur Nasional, yang ditandatangani 27 November 2020. Dari ratusan Pemilukada di Indonesia, salah satunya adalah pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bandung.

Sesuai pantauan tim red. Untuk pilkada di Kabupaten Bandung berjalan lancar dan sukses, pemilihan berlangsung aman, damai dan ramah. Seluruh warga PA Soreang yang ber-KTP Kab. Bandung, juga nampak menggunakan hak pilihnya. Mereka berbondong-bondong menuju TPS (Tempat Pemungutan Suara) di sekitar rumahnya masing-masing. Hal tersebut terlihat nampak jelas, melalui group Squad PA Soreang saling menunjukkan bukti telah selesai melakukan pencoblosan.

Seperti yang dilakukan oleh Asep Munajat, Jurusita PA Soreang. Dalam postingannya mengatakan "ayo nyoblos-nyoblos....jangan sampai salah yang di coblos lho, mari gunakan hak pilih kita, untuk Kabupaten Bandung lebih sejahtera", tulis Asep.

KPU telah menetapkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Kabupaten Bandung sebanyak 2.356.412 jiwa pada Pilkada Serentak 2020. Menurut quick count yang dilakukan LSI, hasil perhitungan sudah mencakup 100 persen suara yang masuk dalam Pilkada Kabupaten Bandung 2020.  

Menurut hasil quick count yang dilakukan Lingkaran Survei Indonesia (LSI) hingga pukul 16.16 WIB, Rabu 9 Desember 2020, pasangan Dadang-Sahrul unggul dengan raihan suara 56,41 persen pada Pilkada Serentak 2020 yang diselenggarakan di Kabupaten Bandung.

Sementara Paslon Pilkada Kabupaten Bandung 2020 nomor urut 1 Kurnia Agustina - Usman Sayogi, berada di posisi kedua dengan raihan suara 30,83 persen. Adapun Paslon nomor urut 2 Iskandar Ma'soem-Atep Rizal berada di posisi ketiga dengan raihan suara 12,75 persen.

Untuk hasil pilkada ini, lembaga survey melalui quick count (hitung cepat) telah merilis hasil pilkada di seluruh Nusantara. Namun, itu bukan hasil akhir. Masih menunggu penetapan resmi dari KPU (Komisi Pemilihan Umum).

Pilkada telah berakhir. Pengadilan Agama Soreang, yang kemarin libur, hari ini sudah aktif kembali membuka layanannya. berita terkait https://pa-soreang.go.id/berita/berita-terkini/hari-ini-pilkada-kab-bandung-bagaimana-nasib-persidangan-pa-soreang-09-12-20

Pagi ini, pukul 06.05 WIB. Sudah mulai ramai, para pengunjung mengambil antrian sidang, pendaftaran maupun pengambilan produk pengadilan. 

Ada 3 majelis yang bersidang hari ini (10/12). dari 3 majelis tersebut, lebih dari 150 perkara yang akan disidangkannya.

Tren pendaftaran perkara di PA Soreang hingga 10 hari pertama bulan Desember masih berjalan normal. setiap hari, ada 50 pendaftar perkara diterima oleh Kepaniteraan PA Soreang. Baik pendaftaran yang dilakukan melalui e-Court maupun secara manual. Tak ayal, bila PA Soreang ditahun 2020 ini, ditahbiskan sebagai pengadilan tersibuk se Indonesia dengan beban perkara terbanyak se Indonesia. (Red.Mahar)    

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice