logo web

Dipublikasikan oleh PTA Palu pada on .

Pembekalan Pengawasan Online Pengadilan Tinggi Agama Palu

“Sebagai Wujud Optimalisasi Aplikasi Pengawasan”

21f3af0e 2ad0 4a00 a0f0 5d5131b4c0f7

Palu || www.pta-palu.go.id

Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palu (PTA Palu) Dr H Syahril SH MH pada Rabu (27/01) membuka koordinasi dan bimbingan teknis monitoring dan pembinaan secara virtual. Koordinasi yang diikuti oleh seluruh hakim tinggi serta panitera pengganti pada PTA Palu ini, selain bertujuan untuk menyatukan visi pada pelaksanaan monitoring seluruh pengadilan agama di lingkungan PTA Palu, juga untuk memperlancar penggunaan aplikasi monitoring secara online.

Dalam sambutannya, H Syahril mengatakan, bahwa di tengah pandemi seperti ini, semangat aparatur peradilan dalam meningkatkan kinerja pelayanan harus tetap optimal, demikian pula pengawasan, tidak boleh kendor, walaupun pengawasan tidak dilakukan secara tatap muka. Apalagi, kata beliau, PTA Palu telah memiliki aplikasi e-justice sebagai instrumen pengawasan yang dapat dioptimalkan.

Drs H Tarsi SH MH, hakim tinggi yang memberikan materi pada koordinasi dan pembekalan ini, menyampaikan, bahwa dengan adanya aplikasi e-justice yang dibangun oleh Tim IT PTA Palu, maka monitoring dan pengawasan akan dapat dilakukan lebih maksimal dan intensif. H. Tarsi juga berharap, seluruh hakim tinggi dan panitera pengganti dapat menggunakan aplikasi tersebut secara optimal.

Dengan aplikasi e-justice, kata H Tarsi, maka kondisi penanganan perkara pada seluruh peradilan agama se Sulawesi Tengah akan dapat dipantau secara real-time. Monitoring yang dilakukan, selain bertujuan untuk mengetahui penanganan perkara, juga untuk memberikan bimbingan teknis pada peradilan di daerah dan aparaturnya.

Pengawasan online ini rencananya akan dilakukan secara rutin, agar seluruh peradilan agama pada lingkungan PTA Palu lebih optimal dalam memberikan pelayanan, juga fungsi PTA Palu sebagai kawal depan Mahkamah Agung RI dalam hal pengawasan bisa lebih maksimal.

(Moh. Rizal).

039272de d168 42fb 8921 472e7c0ee0e4

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice