logo web

Dipublikasikan oleh Admin Badilag pada on .

Bupati Sikka Dan PA Maumere Jajaki Kerjasama Data Terpadu Admisnitrasi Kependudukan Untuk Kepentingan Penanganan Perkara 

Pada hari Rabu, tanggal 11 Februari 2021 Ketua Pengadilan Agama Maumere YM Suratnah Bao, S.Ag., M.H. didampingi segenap pegawai Pengadilan Agama Maumere melakukan pertemuan dengan Bupati Sikka bertempat di kediamannnya di Kelurahan Kota Baru, Kecamatan Alok Barat, NTT. Kedatangan rombongan Pengadilan Agama Maumere disambut secara langsung oleh Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo bersama sejumlah jajarannya. 

Pertemuan ini membahas beberapa persoalan dan isu strategis terkait pelaksanaan kewenangan pengadilan agama yang bersinggungan dengan pemerintah daerah. Persoalan tersebut meliputi rendahnya kesadaran masyarakat untuk melaksanakan prinsip tertib administrasi pada dokumen kependudukan catatan sipil serta masalah validitas data keluarga miskin.

Fenomena perkawinan yang tidak dicatatkan secara resmi marak terjadi di beberapa daerah di Kabupaten Sikka. Hal ini yang kemudian menimbulkan persoalan apabila pasangan ini hendak mengajukan permohonan perkara kepada pengadilan agama baik itu cerai talak, isbat nikah, termasuk gugat cerai dan perkara lainnya. Sebab pengajuan ini seringkali tidak didukung dengan evidence yang kuat serta dalam praktiknya menyalahi rukun sah nikah dalam syariat islam. Dalam masyarakat, banyak ditemui proses nikah – cerai yang terjadi berulangkali tanpa dicatatkan dan diketahui oleh pejabat terkait, termasuk dalam struktur pemerintahan terkecil seperti kepala desa. Masalah ini yang berpotensi menimbulkan kesulitan terutama dalam proses persidangan dan pembuktiannya. 

Persoalan lain yang menjadi perhatian adalah terkait verifikasi data keluarga miskin di Kabupaten Sikka. Validitas data bagi keluarga miskin ini penting sebab pengadilan harus memastikan pemohon / penggugat yang mengajukan perkara secara pro bono benar – benar merupakan masyarakat yang berada dalam kondisi perekonomian yang sulit serta menghindari adanya kemungkinan pemalsuan data.

Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diogo merespon baik kedatangan Ketua Pengadilan Agama Maumere dan menyatakan siap untuk mengadakan kerjasama untuk menyelesaikan berbagai persoalan yang dihadapi terutama yang menjadi kewenangan pemerintah daerah. Sebagai langkah awal, Bupati Sikka menugaskan Sekretaris Daerah Kabupaten Sikka untuk menindaklanjuti persoalan – persoalan ini.

Dalam pertemuan ini, YM Suratnah Bao sekaligus memaparkan rencana pelaksanaan Sidang Terpadu di wilayah Kabupaten Sikka yang direncanakan akan diterapkan di Pengadilan Agama Maumere. Sidang Terpadu ini merupakan innovasi yang diciptakan Pengadilan Agama Maumere untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat pencari keadilan untuk mendapatkan haknya memperoleh dokumen kependudukan pasca pengadilan mengabulkan permohonan / menjatuhkan putusan yang berkekuatan hukum tetap. Program ini melibatkan kerjasama antara Kementerian Agama Kabupaten Sikka (Kemenag) dan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Sikka (Dispendukcapil). Sebagai contoh, apabila seseorang mengajukan permohonan isbat nikah melalui mekanisme sidang keliling, maka di lokasi yang sama telah disediakan fasilitas dari Dispendukcapil dan Kemenag. Setelah pengadilan mengabulkan permohonan permohonan isbat nikah, maka pemohon di tempat yang sama dapat langsung mengurus pembuatan buku nikah, perubahan kartu keluarga termasuk akta kelahiran. Program ini dimaksudkan selain mewujudkan prinsip tertib administrasi juga dalam rangka memberikan kemudahan layanan bagi masyarakat pencari keadilan.

Fransiskus Roberto Diogo mendukung penuh dan siap memfasilitasi kerjasama terutama dalam mendukung program kerja Pengadilan Agama Maumere tersebut. Setelah pertemuan ini, proses pertemuan lanjutan akan dilaksanakan hingga program kerja tersebut dapat diimplementaskan secara efektif. Selepas pembicaraan yang berlangsung dengan hangat, acara ditutup dengan foto bersama antara Ketua Pengadilan Agama Maumere dan Bupati Sikka beserta jajaranya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat. (Imam P/PA Maumere)  

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice