Sei Rampah | pa-seirampah.go.id
Jumat(20/01/2023), Bertempat di ruang media center PA Sei Rampah Ketua, Wakil Ketua, Hakim, Panitera, Sekretaris dan Aparatur PA Sei Rampah Mengikuti Pembukaan Kegiatan Bimbingan Teknis Secara Daring Tahun 2023 dan Pembinaan oleh Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI. Kegiatan yang dilaksanakan mulai pukul 09.00 wib tersebut dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Lagu Himne Mahkamah Agung, Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an dan Pembacaan Doa.
Dalam pembukaan sambutannya Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. mengucapkan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung Prof. Dr. H. Muhammad Syarifuddin, S.H.,M.H. yang telah bersedia memberikan pemaparan dan pembinaan teknis dan sekaligus membuka secara resmi kegiatan bimbingan teknis Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Tahun 2023 ini. Beliau menjelaskan bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan kompetensi teknis bagi Hakim dan tenaga teknis lainnya di Peradilan Agama serta pengembangan kualitas sumber daya manusia pada umumnya. Sasaran akhir dari program ini adalah terbinanya aparatur Peradilan Agama yang kompeten dan konsisten dalam mempertahankan semangat pelayanan prima kepada masyarakat pencari keadilan. Diharapkan para Hakim dan aparatur Peradilan Agama memiliki kesamaan pemahaman terkait tugas pokok, fungsi, norma dan dinamika Peradilan Agama, sehingga setiap kebijakan yang diterbitkan oleh Mahkamah Agung dan Ditjen Badilag terlaksana dengan baik dan merata di seluruh satuan kerja.
Pada kesempatan yang sama Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI Y.M. Prof. Dr. H. Muhammad Syarifuddin, S.H.,M.H. memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada jajaran Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama karena telah menginisiasi kegiatan bimbingan teknis ini dalam meningkatkan kompetensi tenaga teknis dilingkungan Peradilan Agama dimana langkah ini juga merupakan cerminan dan semangat etos kerja yang tinggi dalam rangka meningkatkan profesionalitas aparatur peradilan di lingkungan Peradilan Agama. Dalam bimbingannya Beliau juga menjelaskan bahwa kegiatan bimtek seperti ini selain sebagai sarana untuk mensosialisasikan program-program yang telah disusun untuk setahun kedepan kegiatan bimtek ini juga dapat dimanfaatkan untuk menampung ide-ide untuk kemajuan lembaga peradilan dan bisa juga menjadi wadah dalam mendiskusikan perkembangan-perkembangan terbaru dibidang hukum dan peradilan. Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI Y.M. Prof. Dr. H. Muhammad Syarifuddin, S.H.,M.H. juga berharap agar kegiatan positif seperti ini terus dibudidayakan dan dilakukan secara berkesinambungan. (mel)