logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Adakan DDTK, PA Tanjungbalai Siap Terapkan 9 Aplikasi Unggulan Badilag

Memasuki Era baru peradilan modern sebagai revolusi dalam mengubah cara kerja agar dapat beradaptasi dengan perkembangan teknologi dan informasi, maka Pengadilan Agama Tanjungbalai pada hari Senin tanggal 9 Desember 2019 Pukul 09.00 WIB mengadakan rapat koordinasi sekaligus Diklat di Tempat Kerja (DDTK) berupa sosialisasi implementasi 9 Aplikasi Unggulan yang telah diluncurkan oleh Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama. Bertempat di ruang sidang utama, sosialisasi ini melibatkan seluruh aparatur Pengadilan Agama Tanjungbalai,

Rapat dibuka oleh Sekretaris PA Tanjungbalai, Mukhlis Pulungan, S.Ag., M.H., dan dilanjutkan dengan penyampaian materi DDTK oleh Amilu Pakhri Sagala, S.H.I. yang merupakan perwakilan Satuan Tugas (Satgas) Tim IT PA Tanjungbalai melalui layar infocus. Adapun 9 (Sembilan) aplikasi inovasi tersebut adalah:

  • Aplikasi SMS Notifikasi Perkara
  • Informasi Produk Pengadilan
  • Antrian Sidang
  • Basis Data Terpadu Kemiskinan (Simtalak)
  • Command Center / Teleconfrence
  • PNBP Fungsional
  • E-Eksaminasi
  • E-Register
  • E-Keuangan

Para Aparatur PA Tanjungbalai terlihat aktif dan antusias dalam mengikuti DDTK yang memaparkan tentang informasi seputar aplikasi – aplikasi tersebut meliputi tata cara dan panduan penggunaan, kode link, dan banyak hal lainnya. Sebagai informasi, 9 aplikasi ini diperuntukkan bagi masyarakat pencari keadilan dalam mengakses pelayanan publik di Pengadilan Agama di seluruh Indonesia. (S3)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice