logo web

on . Dilihat: 4305

Sekditjen Serahkan POK Unit Eselon II

Jakarta | Badilag.net

Sekditjen Badilag, Drs. H. Farid Ismail, SH., MH.  atas nama Dirjen menyerahkan Petunjuk Operasional Kegiatan (POK) kepada masing-masing unit eselon II Ditjen Badilag, Selasa (22/1).

POK yang diberikan ke masing-masing unit Eselon II di ruang rapat Ditjen Badilag lantai VI itu merupakan pecahan dari DIPA bernomor 005.04.1.663712 Tahun 2013 ini, yang telah diterima oleh Ditjen Badilag pada 10 Januari 2013 di Hotel Seruni, Bogor.

Untuk Direktorat Pembinaan Tenaga Teknis, POK diterima oleh Drs. H. Purwosusilo, SH. sebagai penanggungjawab kegiatan dan Syaiful Bahri sebagai Pejabat Pembuat Komitmen. Direktorat Pembinaan Administrasi diterima pula oleh Drs. H. Purwosusilo, SH. sebagai pelaksana hariannya dan Umiyati sebagai Pejabat Pembuat Komitmen.

H. Hidayatullah didampingi Hirpan Hilmi menerima POK untuk Direktorat Pranata dan Tata Laksana Perkara Perdata Agama. Sementara Sekretariat diterima langsung oleh Pejabat Pembuat Komitmen, H. Nikmatullah dan Fajar Setiawan.Berkaca pada pelaksanaan kegiatan di Tahun 2012, Farid Ismail mencatat beberapa hal yang perlu menjadi perbaikan di tahun 2013. Yang paling penting, ia meminta agar pelaksanaan kegiatan di tahun 2013 lebih efektif dan terkoordinasi lebih baik.

Sementara itu, Kabag Perencanaan dan Keuangan, Drs. H. Azhari, SH., MSi. di depan Pejabat Eselon II, III dan IV serta Pejabat Pembuat Komitmen yang hadir di acara itu, memaparkan bahwa penyerapan anggaran Ditjen Badilag di Tahun 2012 sebesar 98,25%.
Untuk Tahun 2013, anggaran Ditjen Badilag sebesar 46,6 Milyar. “Jumlah tersebut sebenarnya mengalami penurunan sebesar 1, 13 % dibandingkan tahun sebelumnya” katanya.

Azhari menambahkan bahwa, hingga saat ini (22 Januari 2013.red), anggaran tersebut belum bisa dipergunakan karena semuanya masih dibintang. “Kecuali untuk pembayaran gaji pegawai” tambahnya.

Menurutnya, kegiatan  Ditjen Badilag kemungkinan besar bisa mulai dilaksanakan di pertengahan atau akhir Februari. Untuk itu, ia meminta kepada setiap unit Eselon II Ditjen Badilag untuk merencanakan dan menjadwal ulang kegiatan di Tahun 2013.

Dalam kesempatan yang berbeda, Kasubbag Perencanaan Program dan Penyusunan Anggaran, Sutarno, S.IP., MM, di depan pengelola keuangan Ditjen Badilag meminta agar menelaah peraturan-peraturan terkait pelaksanaan kegiatan di 2013. “Pelakasanaan anggaran di Tahun 2013 berbeda dengan pelaksanaan anggaran dengan tahun sebelumnya” katanya.

Pengelola Keuangan yang bertanggungjawab terhadap administrasi keuangan diminta untuk lebih memahami Peraturan Menteri Keuangan Nomor 190 Tahun 2012, Peraturan Menteri Keuangan Nomor 37 Tahun 2012 dan Peraturan Menteri Keuangan Nomor 73 Tahun 2008. Penting pula difahami tentang peraturan terkait pengadaan barang dan jasa. (h2)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice