logo web

Dipublikasikan oleh Iwan Kartiwan pada on . Dilihat: 2071

INILAH INOVASI PTSP ONLINE PA KABUPATEN MADIUN YANG MENJADI TOP 15 TERBAIK INOVASI PELAYANAN PUBLIK KIPP 2021

Oleh:

Dr. H. Ahmad Zaenal Fanani, SHI., M.Si.
(Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Madiun)

         

PA Kabupaten Madiun kembali berprestasi dan mengukir sejarah. Inovasi Sistem Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Online PA Kabupaten Madiun menjadi Top 15 Replikasi Terbaik Inovasi Pelayanan Publik 2021 pada Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) yang diadakan oleh Kementerian PAN RB.

Prestasi PA Kabupaten Madiun menjadi Top 15 Terbaik dalam KIPP Kementrian PAN RB ini merupakan yang pertama dalam sejarah Peradilan Agama dan Mahkamah Agung RI.

Sebelumnya, belum ada satuan kerja peradilan dari empat lingkungan peradilan dibawah Mahkamah Agung yang lolos seleksi proposal, apalagi masuk Top 99 Finalis dan menjadi Top 15 Terbaik.

PA Kabupaten Madiun yang oleh sebagian teman disebut PA “Ndeso” karena lokasinya yang diperkampungan “Dusun Tiron”, daerah pinggiran kabupaten bukan di Ibu Kota Kabupaten sebagaimana lazimnya satker pengadilan lainnya.

PA “Ndeso”, tetapi karya inovasinya menjadi Top 15 Terbaik kompetisi inovasi paling bergengsi dan mengukir sejarah mengharumkan nama Badilag dan MA RI.

Kompetisi ini sangat kompetitif. Data dari panitia terkait tahapan proses kompetisi secara singkat adalah sebagai berikut. Terdapat 3.178 inovasi dari berbagai lembaga, kementrian, BUMN, BUMD, Propinsi dan Kabupaten/Wali Kota yang terdaftar ikut kompetisi.


 

Selengkapnya KLIK DISINI


 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice