logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Wakil Ketua MS Blangpidie Dilantik

Blangpidie| www.ms-blangpidie.go.id

Pada hari Kamis tanggal 23 Mei 2019 sekitar pukul 09.15 WIB, bertempat di Ruang Sidang Mahkamah Syar’iyah Blangpidie telah dilaksanakan acara Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Wakil Ketua Mahkamah Syar’iyah Blangpidie oleh Ketua Mahkamah Syar`iyah Blangpidie, Amrin Salim, S.Ag.,M.A. Wakil Ketua yang dilantik tersebut merupakan Wakil Ketua Pertama bagi Mahkamah Syar’iyah Blangpidie sejak Mahkamah Syar’iyah Blangpidie bersama dengan 84 (delapan puluh empat) Satker Baru lainnya diresmikan oleh Ketua Mahkamah Agung RI pada tanggal 22 Oktober 2018 yang lalu di Melonguane, Sulawesi Utara.

Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Wakil Ketua Mahkamah Syar’iyah Blangpidie ini sendiri dihadiri oleh Para Hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Fungsional dan Struktural, Tenaga PPNPN MS Blangpidie serta Ibu-ibu Dharmayukti Karini MS Blangpidie, selain itu turut hadir para tamu undangan lain diantaranya Wakil Ketua Pengadilan Negeri Blangpidie Kelas II, Kepala Kejaksaan Negeri Aceh Barat Daya, Perwakilan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat Daya dan Kepala BNI Cabang Pembantu Blangpidie.

Dalam Petikan Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI Nomor : 74/KMA/SK/IV/2019 Tentang Promosi dan Mutasi Ketua, Wakil Ketua, dan Hakim Pada Lingkungan Peradilan Agama yang dibacakan oleh Agiel M. Caesar, A.Md (CPNS MS.Blangpidie), Pahruddin Ritonga, S.H.I (Pejabat yang dilantik) sendiri sebelumnya adalah Hakim Pratama Utama/Hakim Mahkamah Syar’iyah Blangpidie Kelas II yang dipromosikan menjadi Wakil Ketua Mahkamah Syar’iyah Blangpidie Kelas II berdasarkan Persetujuan Tim Promosi dan Mutasi Hakim Mahkamah Agung RI dalam rapat tanggal 16 April 2019 dan baru bertugas di MS Blangpidie sekitar 8 (delapan) bulan.

Setelah rangkaian acara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan selesai dilaksanakan dengan khidmat lalu dalam sambutannya Ketua MS Blangpidie menyampaikan terima kasih atas kehadiran dari para tamu undangan yang telah hadir dalam acara pelantikan ini dan mengucapkan selamat kepada Wakil Ketua MS Blangpidie yang baru saja dilantik beserta keluarga, semoga pelantikan yang dilaksanakan pada bulan penuh berkah yaitu bulan Ramadhan ini tentu menjadi berkah tersendiri serta bisa memberikan dampak yang positif bagi pejabat yang dilantik baik dampak secara pribadi maupun terhadap MS Blangpidie sendiri secara institusi. Ketua MS Blangpidie berharap dengan telah dilantiknya Wakil Ketua MS Blangpidie ini maka lengkap sudah Empat Pilar pada Mahkamah Syar’iyah Blangpidie yaitu Ketua, Wakil Ketua, Panitera dan Sekretaris, dan dalam kesempatan yang sama, Ketua MS Blangpidie berharap bahwa sinergitas dari keempat unsur pimpinan di MS Blangpidie tersebut nantinya bisa memajukan dan mensukseskan program-program prioritas Mahkamah Agung RI di MS Blangpidie.

Kemudian setelah sambutan dari Ketua MS Blangpidie selesai lalu acara dilanjutkan sesi foto bersama dengan Wakil Ketua Mahkamah Syar’iyah Blangpidie yang baru dilantik beserta istri, Ketua MS Blangpidie dan para tamu undangan yang hadir, setelah itu sesi foto bersama dengan seluruh keluarga besar MS Blangpidie. Atas nama Keluarga Besar MS Blangpidie, Kami mengucapkan semoga Bapak Wakil Ketua yang baru saja dilantik amanah dan sukses dalam mengemban tugas mulia ini. Aamiin (Tim Redaksi MS.Bpd).

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice