logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Tim Assesor Eksternal Ditjen Badilag Lakukan Penilaian Surveillance APM PA Pematangsiantar

Pematangsiantar | PA Pematangsiantar

Hari Kamis tanggal 15 November 2018 Pengadilan Agama Pematangsiantar mendapat kunjungan dari tim assesor eksternal Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI dalam rangka penilaian surveillance akreditasi penjaminan mutu (APM) untuk melihat konsistensi pelaksanaan sistem akreditasi di Pengadilan Agama Pematangsiantar berdasarkan surat Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Nomor 3076/DJA/OT.01.3/XI/2018 tanggal 8 November 2018 perihal Pelaksanaan Assesmen Surveillance Pertama Akreditasi Penjaminan Mutu.

Tim yang datang adalah berjumlah dua orang, Drs. Kurthubi, M.H. selaku Lead Assesor dan didampingi oleh Amrani, S.H., M.M. selaku pendamping assesor. Penilaian dilakukan selama dua hari mulai tanggal 15 s/d 16 November 2018.

Pelaksanaan penilaian dimulai dengan acara opening meeting pada pukul 08.00 WIB kemudian langsung dilanjutkan dengan kegiatan penilaian yang meliputi telusur dokumen dan wawancara terhadap bagian-bagian terkait. Sistem penilaian APM yang dilakukan untuk tahun ini berbeda dari tahun sebelumnya karena tahun ini menggunakan standar akreditasi penjaminan mutu yang baru mengacu pada Surat Dirjen Badilag Nomor 2918/DJA/OT.01.3/10/2018 tanggal 24 Oktober 2018 tentang Pemberlakuan Pedoman Akreditasi Penjaminan Mutu Badan Peradilan Agama.

 

Pedoman Akreditasi Penjaminan Mutu Badan Peradilan Agama mengacu pada 7 kriteria Indonesian Court Performance Excellent (ICP-E) yaitu : Kepemimpinan, Fokus Pelanggan, Manajemen Proses, Perencanaan Strategis, Manajemen Sumber Daya, Sistem Dokumen, dan Hasil Kinerja.

Pelaksanaan kegiatan penilaian ini berlangsung dengan lancar dan sukses dari awal hingga akhir dan ditutup dengan ekspose hasil penilaian pada acara closing meeting pada tanggal 16 November 2018 pukul 15.00 WIB. Hasil ekspose menunjukkan bahwa Pengadilan Agama Pematangsiantar telah melaksanakan Akreditasi Penjaminan Mutu Badan Peradilan Agama dengan baik dan tidak terdapat temuan yang bersifat mayor. Semoga Pengadilan Agama Pematangsiantar terus maju, jaya, dan berprestasi, tetap solid dan kompak antara seluruh lini dan harapan predikat “A” excellent APM dapat dipertahankan.

TIM-IT PA-PST

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice