logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Sampaikan 3 Pesan SEKMA PA Kisaan Gelar Rapat Koordinasi

Kisaran | PA Kisaran

Ketua Pengadilan Agama Kisaran kembali menggelar rapat koordinasi bulanan bersama jajarannya. Rapat biasanya dilaksanakan awal bulan, namun bulan ini rapat baru bisa dilaksanakan pada pagi hari ini, Senin 17 September 2018 sebelum sidang. Rapat baru bisa dilaksanakan minggu ke tiga karena pada awal bulan September ini ketua sedang mengikuti Diklat Pimpinan Pengadilan di Bogor.

Di awal rapat, wakil ketua Pengadilan Agama Kisaran, Drs. Muslim, SH., MA menyampaikan beberapa temuan terkait kebersihan dan disiplin kerja. “Secara umum kebersihan sudah meningkat, namun masih ada beberapa catatan”, ujar beliau. Lebih lanjut beliau juga menekankan tentang peningkatan kualitas pelayanan.

Selanjutnya, wakil ketua memberi kesempatan kepada peserta rapat untuk menyampaikan tanggapan, usulan, dan saran. Beberapa saran disampaikan oleh hakim terkait peningkatan kinerja dan penyelesaian perkara. Panitera dan Sekretarispun diberi kesempatan untuk menanggapi usulan dari saran dari peserta rapat.

Usai mendengar tanggapan dari Panitera dan Sekretaris, Ketua Pengadilan Agama Kisaran, Drs. H. Alimuddin, SH., MH berkesempatan untuk menyampaikan bimbingan dan arahan. Dalam arahannya, ketua menyampaikan beberapa hal yang beliau peroleh saat mengikut diklat Pimpinan Pengadilan beberapa hari yang lalu. “Sekretaris MA menekankan 3 hal : peningkatan displin, kinerja, dan implementasi e-court” jelas beliau.

Rapat berakhir sekitar pukul 09.30 WIB setelah bimbingan dan arahan ketua, dan kemudian ketua membagikan oleh-oleh yang beliau beli saat mengikuti diklat di Bogor.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice