logo web

Dipublikasikan oleh YR pada on .

Pasca Lebaran, Badan Pengawas MA “Sidak” PA Balikpapan

Balikpapan | PA Balikpapan

Mahkamah Agung dalam rangka menjalankan fungsinya sebagai pengawasan tertinggi yang meliputi penyelenggaraan, pelaksanaan dan pengelolaan organisasi, administrasi dan finansial peradilan, dengan surat tugas No. 417/BP/ST/V/2019 melakukan Inspeksi Mendadak “Sidak” di kantor Pengadilan Agama Balikpapan. Tim yang terdiri dari Bpk. Noor Edy Yono (Hakim Tinggi Pengawas pada Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI), Bpk. Mayor Sus Jonarku (Hakim Yustisial pada Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI) dan Yanalia Nurmawati (Staf pada Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI) melakukan Inspeksi terkait kedisiplinan aparatur, kebersihan lingkungan kantor dan Pelayanan Publik.

Pada dasarnya Sidak dilakukan untuk mengetahui dan memotret secara langsung kondisi kedisiplinan Pegawai Negeri Sipil berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 dengan lingkup mencakup disiplin absensi (pengecekan daftar hadir), disiplin masuk dan pulang kerja, disiplin mentaati jam kerja, disiplin mengenakan pakaian dinas dan disiplin dalam menjalankan tugas kedinasan yang telah dipercayakan. Alhamdulillah seluruh Pegawai Pengadilan Agama Balikpapan dihari pertama kerja setelah libur bersama pasca Idul Fitri 1440 H tampak hadir mengikuti apel pagi dan langsung memberikan pelayanan kepada para masyarakat pencari keadilan. Dengan adanya Sidak ini memotivasi kami untuk meningkatkan disiplin, bekerja secara profesional, penuh tanggung jawab atas tugas kedinasan yang telah dipercayakan kepada Pegawai Negeri Sipil dan terhindar dari sanksi. Aamiin (YR) 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice