logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Pasca Bintang Dihapus, Ada ‘Wajah Baru’ di Ruang Sidang PA Nunukan

Suasana Baru Ruang Sidang

Nunukan | pa-nunukan.go.id

Setelah tanda bintang dihapus dari lembaran DIPA PA Nunukan tahun 2013 beberapa waktu lalu, maka RAB PA Nunukan tahun anggaran 2013 yang sudah direncanakan dapat segera dilaksanakan.

Di antaranya adalah pengadaan sarana dan prasarana seperti pengadaan perangkat pengolah data dan komunikasi; dan pengadaan peralatan dan fasilitas perkantoran untuk menopang kelancaran pelaksanaan tupoksi peradilan.

Mengejar ketertinggalan waktu 3 bulan pertama tahun anggaran 2013 yang terbuang percuma, maka di bulan April 2013 PA Nunukan bekerja keras mewujudkan realisasi anggaran seperti yang diminta Kemenkeu.

Satu-persatu sarana dan prasarana perkantoran direalisasikan. Mulai dari PC/laptop, printer, faximile, scaner, kamera digital, brankas, AC, hingga meubelair. Termasuk juga pengadaan Balai Sidang PA Nunukan di Sebatik, lengkap dengan sarana-prasarananya.

Untuk pengadaan meubelair direncanakan sebanyak 5 unit. Di antaranya adalah 1 set lemari perpustakaan; 1 set kursi-meja tamu; 2 set kursi besi; dan 1 set meja-kursi sidang.

Dengan adanya tambahan 1 set meja-kursi sidang sederhana baru yang didesain seperti meja-kursi sidang pada umumnya, maka sekarang wajah dan penampilan ruang sidang PA Nunukan terlihat berubah; lebih artistik dan lebih berwibawa daripada sebelumnya.

Pengadaan Meubelair Baru

Sedangkan meja-kursi sidang lama ‘warisan’ Balai Sidang PA Tarakan di Nunukan yang sebelumnya menjadi induk PA Nunukan sebelum berdiri, diangkut dan dipindahkan ke Balai Sidang PA Nunukan di Sebatik dengan menggunakan kapal motor. Mudah-mudahan dengan ‘wajah baru’ ruang sidang PA Nunukan ini dapat membawa kedamaian dan keteduhan bagi para pencari keadilan yang bersidang.

(tim redaksi jurindomal pa-nnk)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice