logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Balikappan Gelar Penandatangan Pakta Integritas dan Assesment Internal SAPM

Balikpapan | PA Balikpapan

Jum’at 13 Oktober 2017 bertempat di aula Pengadilan Agama Balikpapan, Pengadilan Agama Balikpapan melaksanakan penandatanganan Pakta Integritas seluruh pegawai dari tingkat pimpinan sampai pegawai pengadministrasi. Dengan susunan acara sebagai berikut :

MenyanyikanLagu Indonesia Raya

Pembacaan Pakta Integritas

Penandatangan PaktaI ntegritas

Sambutan Ketua Pengadilan Agama Balikpapan

Lagu Padamu Negeri

Adapun yang menjadi tujuan Penandatangan Pakta Integritas ialah mengingatkan kita kembali akan sikap kita sebagai Pegawai Negeri Sipil untuk tidak melakukan praktek korupsi, kolusi dan Nepotisme untuk menguntungkan diri sendiri dan penerapan disiplin pegawai.

Di hari yang sama, setelah acara penandatanganan Pakta Integritas sekaligus dilanjutkan dengan Opening Meeting Audit Internal dalam rangka memperoleh Sertifikasi Akreditasi Penjaminan Mutu Peradilan Agama untuk mewujudkan Performa/Kinerja Peradilan Indonesia yang unggul (Indonesian Court Performance Exxelent – ICPE yang dipimpin oleh Wakil Ketua Pengadilan Agama Balikpapan Bpk. Drs. H.M. Kahfi, S.H.,M.H. yang bertindak sebagai Ketua Tim SAPM. Audit Internal tersebut nantinya akan dilakukan pada tanggal 16 – 18 Oktober 2017.

Ada beberapa point yang menjadi standar sertifikasi Akreditasi Penjaminan Mutu Peradilan Agama yaitu

Administrasi Manajemen Pengadilan Agama

Administrasi Kesekretariatan Pengadilan Agama

Administrasi Kepaniteraan Pengadilan Agama

Tim Asessor Internal yang terdiri dari beberapa hakim dan dipimpin oleh Bpk. Drs. Muh. Yazid Yosa, S.H.,M.H. yang bertindak sebagai Lead Asessor sesuai SK Ketua Pengadilan Agama Balikpapan Nomor : W17-A2/1661.b/KP.07.1/9/2017 tentang Penunjukan Tim Akreditasi Penjaminan Mutu Pada Pengadilan Agama Balikpapan, sebagaimana telah dilaksanakannya opening meeting dan pada tanggal 16 – 18 Oktober 2017 tim Asessor Internal bergerak kebeberapa bagian untuk melakukan Assesment Internal, di mana sesuai tugas masing-masing dari Asessor Internal yang telah di SK kan oleh Ketua Pengadilan Agama Balikpapan.  Adapun pembagian tugas mereka adalah sebagai berikut.

Drs. Muh. Yazid Yosa, S.H.,M.H.sebagai Ketua Tim Asessor Internal

M. Thaberanie, S.H.,M.H.I.sebagai Asessor Internal Bidang Administasi Kepaniteraan

Drs. H. Muhammad Kurdi sebagai Asessor Internal Bidang Administrasi Manajemen Peradilan

Dra. Hj. Rusinah, M.H.I. sebagai Asessor Internal Bidang Administrasi Kesekretariatan

Drs. Muh. Rifa’i, M.H.I. sebagai Asessor Internal Bidang Administrasi Kesekretariatan

Drs. H. Ibrohim, M.H. sebagai Asessor Internal Bidang Administrasi Kepaniteraan

Drs. Sutejo, S.H.,M.H.sebagai Asessor Internal Bidang Administrasi Kepaniteraan

Dra. Hj. Munajat, M.H. sebagai Asessor Internal Bidang Administrasi Kepaniteraan

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice