logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Ketua PA Kisaran Lantik Kepala Sub Bagian Perencanaan, TI dan Pelaporan

 Kisaran|pa-kisaran.go.id

Bertempat di ruang Aula Pengadilan Agama Kisaran, Ketua PA Kisaran Kelas IB, Drs. H. Alimuddin, S.H., M.H., melantik dan mengambil sumpah jabatan Kepala Sub Bagian Perencanaan, TI dan Pelaporan atas nama Khairu Zikri, S.H.I. pada hari Senin tanggal 8 April 2019. Menggantikan Kurniawan, S.Kom. yang telah dilantik dan diambil sumpah jabatannya sebagai Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan di Pengadilan Agama Stabat Klas IB pada hari Selasa, 2 April 2019. Sebelumnya, Khairu Zikri menjabat sebagai Kepala Sub Bagian Umum dan Keuangan pada Pengadilan Agama Stabat.

Dalam bimbingan dan arahannya, Ketua PA Kisaran menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bergabung di PA Kisaran kepada pejabat yang baru dilantik dan diambil sumpahnya, beliau berharap, Khairu Zikri sebagai Kasub. TI yang baru mampu melanjutkan apa yang telah berjalan dengan baik selama dipegang oleh Kurniawan, S.Kom. serta mampu membawa hal-hal baik yang selama ini berjalan di PA Stabat, agar dapat ditularkan di PA Kisaran.

Acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan ini selain dihadiri oleh seluruh Hakim dan pegawai PA Kisaran, turut juga dihadiri oleh Ketua PA Stabat Klas IB (Drs. H. Imaluddin, S.H., M.H.) Panitera (Saiful Alamsyah, S.Ag., S.H., M.H., M.M.), Sekretaris (Dela Krisna Beti, S.H.), Hakim (Dra. Rita Nurtini), Panmud. Gugatan (Nurleli, S.H.), Panmud. Hukum (Ruzqiah Nasution, S.H.), Panitera Pengganti (Nuri Qothfil Layali, S.H.), Kasubbag. Kepegawaian, Organisasi dan Tatalaksana (Fakhrur Razi, S.H.) Kasubbag. Umum dan Keuangan (Kurniawan, S.Kom.) serta tiga orang tenaga honorer, masing-masing bernama M. Aldy Syahrizal, M. Rhidayat Ritonga, S.H. dan Kustiawaty Nasution, S.H. yang juga merupakan istri dari Khairu Zikri, pejabat yang dilantik tersebut. 

Acara kemudian ditutup dengan pembacaan doa yang dibawakan oleh Syawaluddin, S.H.I. dan dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat kepada pejabat yang baru dilantik dan acara foto bersama keluarga besar PA Kisaran dan PA Stabat.(#2144)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice