logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

Asesmen Surveillance Pertama Akreditasi Penjaminan Mutu (APM) di PA Kisaran

Kisaran|pa-kisaran.go.id

Dalam rangka memantau dan mengukur konsistensi penerapan Akreditasi Penjaminan Mutu (APM) secara terus menerus dan berkesinambungan terhadap Pengadilan Tinggi Agama dan Pengadilan Agama yang memperoleh Sertifikat APM Tahun 2018, tahun ini Direktorat Jenderal Badan Peradilan Agama melakukan Asesmen Surveillance. Demikian penjelasan dari Mila Novita, SE, selaku Lead Assesor yang melakukan asesmen surveilance pertama di Pengadilan Agama Kisaran.

Dengan membawa surat tugas dari Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI Nomor 200/DJA/OT.01.3/6/2019, tanggal 11 Juni 2019 Tim Asesor Eksternal yang terdiri dari Mila Novita, SE dari Sub Kepaniteraan Banding PTA Banten sebagai Lead Assesor, Maimun, SH, Kepala Seksi Statistik pada Subdirektorat Statistik dan Dokumentasi, Ditjen Badilag sebagai Pendamping Assesor dan Aulia Putera, Staf Bagian Organisasi dan Tata Laksana, Sekretariat Ditjen Badilag sebagai Pendamping Assesor. Tim bertugas melaksanakan Asesmen Surveillance terhadap Pengadilan Agama Kisaran Kelas IB dan Pengadilan Agama Rantau Prapat Kelas IB yang telah memperoleh Sertifikat APM Tahun 2018 mulai tanggal 24-28 Juni 2019.

Dalam sambutannya, Ketua PA Kisaran, Drs. H. Alimuddin, SH, MH menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh warga Pengadilan Agama Kisaran atas kerjasama yang diberikan selama ini dalam rangka pelaksanaan APM di Pengadilan Agama Kisaran. KPA Kisaran juga berterima kasih kepada Tim Assesor yang telah datang untuk melaksanakan Asesmen Surveillance APM di Pengadilan Agama Kisaran. “Mudah-mudahan, harapan dan doa kami Ibu dan Bapak Tim yang datang kemari dalam keadaan sehat wal afiat dan selesainya dari tempat kami ini kembali ke tempat masing-masing dalam keadaan sehat wal afiat” demikian disampaikan KPA Kisaran.

Selanjutnya KPA Kisaran menjelaskan kepada Tim Asesor bahwa Pengadilan Agama Kisaran mempunyai dua wilayah hukum, yaitu wilayah Kabupaten Asahan dan Kabupaten Batubara dan sampai bulan ini perkara yang diterima sudah mencapai 1200 perkara. Peningkatan jumlah perkara yang diterima oleh Pengadilan Agama Kisaran terjadi sejak berlakunya Keputusan Ketua Mahkamah Agung RI Nomor 200/KMA/SK/X/2018 tentang Kelas, Tipe dan Daerah Hukum Pengadilan Tingkat Pertama dan Pengadilan Tingkat Banding pada Empat Lingkungan Peradilan tanggal 9 Oktober 2018.

Asesmen Surveillance yang dijadwalkan selama 2 (dua) hari ini, dilaksanakan di Ruang Aula Pengadilan Agama Kisaran Kelas IB.(#2144)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice