logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on . Dilihat: 998

PA Surakarta Dikunjungi  Dirjen Badilag

Surakarta | PA Surakarta

Jum'at (15/12/2017), PA Surakarta dikejutkan dengan kedatangan Dirjen Badilag, Drs. H. Abdul Manaf, SH, MH. Kedatangan beliau yang tiba-tiba tidak memberikan waktu bagi pegawai PA Surakarta untuk bersiap-siap. Beberapa pegawai masih mengenakan pakaian olahraga karena memang senam rutin setiap jumat pagi baru saja selesai dilaksanakan. Pak Dirjen yang terkenal santun dan rendah hati ini tiba tanpa sambutan dari pegawai PA yang sedang sibuk dimejanya masing-masing sehingga tidak memperhatikan keberadaan beliau.

Bahkan beliau telah berkeliling kantor untuk melihat-lihat kondisi kantor PA Surakarta. Pegawai yang kemudian menyadari kehadiran bapak Dirjen kemudian mendampingi beliau bertemu dengan Ketua PA Surakarta, para hakim dan seluruh pegawai. Wajah terkejut seluruh pegawai tergantikan oleh senyum bahagia ketika bapak Abdul Manaf bersalaman dan melontarkan candaan khas beliau.

Selanjutnya diruang tamu Ketua didampingi para hakim, panitera dan sekretaris, bapak Dirjen menyampaikan beberapa hal terkait tupoksi Pengadilan Agama. Beliau juga memeriksa beberapa berkas perkara serta menanyakan realisasi anggaran tahun 2017 terkait DIPA dari DIRJEN BADILAG baik untuk kegiatan sidang keliling, posbakum dan pembebasan biaya perkara (PRODEO).

Lebih lanjut pak Dirjen memperingatkan kepada seluruh pegawai agar menjaga stabilitas kantor, jangan sampai ada konflik antara sesama pegawai maupun dengan pimpinan. Terlebih lagi setelah adanya pemisahan antara panitera dengan sekretaris, beliau berharap tidak ada 2 matahari kembar di PA Surakarta ini, baik panitera maupun sekretaris hendaknya bekerja sesuai tupoksi yang telah diatur oleh Mahkamah Agung Republik Indonesia.

Waktu kurang lebih 2 jam berlalu tanpa terasa, pak Dirjen akhirnya berpamitan namun sebelumnya sempat berfoto bersama Ketua, para hakim dan pegawai PA Surakarta di pintu utama kantor PA Surakarta. Kami berharap setelah ini pak Dirjen dapat kembali berkunjung ke PA Surakarta karena kenangan kehadiran beliau yang tiba-tiba ini pastinya akan tersimpan sebagai kenangan manis bagi kami semua pegawai PA Surakarta.

(ditulis oleh Dee)

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice