logo web

on . Dilihat: 7515

Dirjen Badilag Membuka Secara Resmi Bimtek Kompetensi Hakim PA

Tangerang | badilag.net

Dirjen Badan Peradilan Agama (Badilag) Purwosusilo membuka secara resmi kegiatan bimbingan teknis kompetensi hakim peradilan agama (angkatan IV) di Hotel Grand Zuri, Tangerang. Selasa malam (27/8/2013).

Dalam sambutannya, Dirjen Badilag menyampaikan terimakasih kepada seluruh jajaran yang telah membantu terselenggaranya kegiatan ini.

“Saya ucapkan terimakasih kepada para narasumber, peserta dan panitia yang telah menyukseskan kegiatan ini dengan baik,” ucap Purwosusilo.

Dirjen Badilag juga mengucapkan selamat secara khusus kepada para peserta, karena mereka menjadi peserta terakhir yang mengikuti kegiatan bimtek ini.

“Kami ucapkan selamat, insya Allah bimtek kompetensi ini adalah yang terakhir,” ujar Purwosusilo.

Purwosusilo menjelaskan bahwa pimpinan Mahkamah Agung akan melakukan evaluasi terhadap seluruh pelaksanaan bimtek, sehingga kemungkinan besar ini menjadi kegiatan bimtek yang terakhir.

Selama ini materi bimtek adalah seputar hukum formil, namun mulai tahun depan, semua pelatihan akan difokuskan kepada hukum materiil.

Sementara itu, ketua panitia Arjuna dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini diikuti oleh tiga puluh orang peserta.

“Para peserta terdiri dari ketua, wakil ketua dan hakim pengadilan agama perwakilan dari delapan belas pengadilan tinggi agama, jelas Arjuna.

Arjuna mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, kemampuan, keterampilan, kinerja dan profesionalitas para hakim pengadilan agama.

Untuk tenaga pengajar sendiri, Arjuna menyebutkan bahwa narasumber berasal dari mahkamah agung dan pengadilan tinggi agama.

Masih dalam laporannya, Arjuna menyampaikan bahwa kegiatan yang dibiayai dari DIPA Ditjen Badilag ini akan berlangsung selama empat hari.

Selain itu, output yang diharapkan dari bimtek ini adalah tenaga-tenaga penegak hukum di lingkungan peradilan agama yang professional. Sedangkan outcomenya adalah meningkatnya pelayanan hukum baik kualitatif maupun kuantitatif.

“Kami harapkan para peserta nantinya akan menerapkan ilmu yang telah diperoleh di lingkungan satker masing-masing,” ujar Arjuna.

(ws)

.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice