logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on . Dilihat: 1412

Badilag Mulai Menyeleksi PTSP Terbaik

Jakarta | badilag.mahkamahagung.go.id

Tim Penilai Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) yang dibentuk Dirjen Badilag telah menunaikan tugasnya.

Kamis (16/8/2018) siang hingga malam, Tim Penilai menonton dan memberi nilai video-video PTSP yang dikirim oleh 63 pengadilan tingkat pertama di lingkungan peradilan agama.

Ke-63 pengadilan itu terdiri dari 20 kelas IA, 16 kelas IB dan 27 kelas II.

Agar penilaian lebih hemat waktu, Tim Penilai dibagi menjadi empat kelompok dengan dibantu empat operator.

Ada 34 kriteria yang dijadikan sasaran penilaian, yang terdiri dari 29 kriteria untuk substansi dan 5 kriteria untuk visualisasi. Substansi diberi bobot 80%, sedangkan visualisasi diberi bobot 20%.

Jika sepenuhnya sesuai kriteria, mendapat skor 10. Jika memenuhi sebagian kriteria, mendapat skor 5. Dan, jika sama sekali tidak sesuai kriteria, mendapat skor 0.

Setelah direkap dan diurut berdasarkan kelas pengadilan, hasil penilaian akan diserahkan kepada Dirjen Badilag.

Rencananya, Badilag akan memilih PTSP juara I, II dan III, serta harapan I dan II untuk tiap-tiap kelas. Jadi, akan ada 15 pengadilan yang dianugerahi penghargaan.

Penyerahan sertifikat kepada para juara PTSP akan dilakukan langsung oleh Ketua MA bersamaan dengan penyerahan sertifikat akreditasi penjaminan mutu pada pekan kedua September 2018 di Denpasar.

Dirjen Badilag mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta kompetisi PTSP di lingkungan peradilan agama. Kompetisi ini diharapkannya dapat lebih meningkatkan kualitas pelayanan dan kepuasan masyarakat pengguna pengadilan. [hermansyah]

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice