logo web

Dipublikasikan oleh Admin pada on .

Rapat Kepaniteraan Untuk Persiapan Menghadapi Akhir Tahun

rapat kepaniteraan

Muara Teweh | pa-muarateweh.go.id

Pada hari Kamis tanggal 3 November 2022, bertempat di ruang Panitera Pengadilan Agama Muara Teweh, pada pagi hari pukul 08.30 diadakan rapat kepaniteraan dengan agenda yaitu evaluasi kinerja bulan Oktober 2022 dan hal-hal lain yang dianggap perlu. Rapat ini dipimpin langsung oleh Panitera PA Muara Teweh, Abu Mansur, S.H.

Panitera menyebutkan bahwa dengan sisa perkara yang berjumlah 24 perkara pada tanggal 3 November 2022 ditambah dengan perkara yang akan masuk pada bulan Novermber dan Desember, diharapkan agar bisa terselesaikan sampai akhir tahun, sehingga pada awal tahun 2023, tidak ada tunggakan perkara dari tahun 2022.

Selain itu, dalam rapat ini dibahas pula mengenai batas waktu terakhir pendaftaran perkara pada tahun ini, teknis penanganan perkara Itsbat Nikah dan Dispensasi Kawin, serta diinstruksikan untuk mulai membuat desain baru untuk map perkara. (tan) 

 

 

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice