Kabanjahe | https://www.pa-kabanjahe.go.id
Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Sidikalang melaksanakan pendampingan End User Training (EUT) Sistem Aplikasi Keuangan Tingkat Instansi (SAKTI) pada hari ini, Selasa, 26 Oktober 2021 mulai pukul 09.00 WIB melalui Zoom Meeting. Pelaksanaan pendampingan ini merupakan lanjutan atas pelatihan yang sebelumnya di adakan oleh KPPN Sidikalang pada bulan yang lalu.
Pendampingan hari ini lebih difokuskan untuk pembuatan SPM Gaji Induk pegawai pada aplikasi SAKTI guna meminimalisir terjadinya kendala di setiap Satker pada pembuatan gaji induk bulan Januari 2022 mendatang yang dijadwalkan akan dilaksanakan di bulan Desember 2021 melalui aplikasi SAKTI.
Pengelola Keuangan Pengadilan Agama Kabanjahe mengikuti kegiatan tersebut diwakili oleh Kepala Sub Bagian Kepegawaian dan Ortala Bapak Muhammad Syahril, S. H. sebagai PPSPM, Kepala Sub Bagian Perencanaan, TI dan Pelaporan Ibu Nur Ilmayati, SH, sebagai Bendahara Pengeluaran dan CPNS Ibu Mirtha Sari, A. Md sebagai Operator pada Pengelola Keuangan Pengadilan Agama Kabanjahe. Melalui Ruang kerja masing-masing Pengelola Keuangan PA Kabanjahe mengikuti kegiatan tersebut dengan baik agar dapat memahami aplikasi SAKTI ini yang akan mulai diterapkan di tahun 2022 mendatang. (NRL)



