logo web

Dipublikasikan oleh Ridwan Anwar pada on .

PA Pangkalan Kerinci Peringati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1438 H

 

Ketua PA Pangkalan Kerinci Dra. Emaneli.,M.H saat memberikan kata sambutan

Pangkalan Kerinci |www.pa-pangkalankerinci.go.id

Selasa (25/04/17), bertempat di ruang sidang utama, Pengadilan Agama Pangkalan Kerinci mengadakan Pembinaan mental (bintal)sekaligus memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW dengan menghadirkan Muballigh kondang Kabupaten Pelalawan Al Ustadz H. Edi Amran, Lc.,M.A.

Dalam ceramahnya Al Ustadz ini menyampaikan tentang kemahaagungan Allah SWT dalam peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW. Dalam peristiwa Isra’ Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi wa Sallam “diberangkatkan” oleh Allah SWT dari Masjidil Haram hingga Masjidil Aqsa. Lalu dalam peristiwa Mi’raj Nabi Muhammad SAW dinaikkan ke langit sampai ke Sidratul Muntaha yang merupakan tempat tertinggi. Di sini Beliau mendapat perintah langsung dari Allah SWT untuk menunaikan salat lima waktu.

Hakim dan Pegawai saat mengikuti peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW

Al Ustadz ini juga menyampaikan bahwa peristiwa Isra’ Mi’raj adalah mu’jizat dari Allah SWT yang tidak diragukan lagi kebenarannya yang telah ada terjadi pada nabi-nabi sebelumnya. Maka dari peristiwa Isra’ Mi’raj inilah nampak mana ummat yang benar-benar beriman dan mana yang munafik bahkan kafir. Maka dari sinilah proses penjaringan atas kesetiaan memegang teguh Islam itu terjadi.

Pada akhir ceramahnya Al Ustadz tamatan Al Azhar Kairo Mesir yang juga Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Pelalawan ini mengimbau kepada Warga Pengadilan Agama Pangkalan Kerinci untuk kembali dapat menyalurkan Zakatnya melalui BAZNAS Kabupaten Pelalawan sebagaimana himbauan dari Bapak Bupati Pelalawan H.M.Harris.

Hubungi Kami

Gedung Sekretariat MA (Lt. 6-8)

Jl. Jend. Ahmad Yani Kav. 58 ByPass Jakarta Pusat

Telp: 021-29079177
Fax: 021-29079277

Email Redaksi : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.
Email Ditjen : Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Lokasi Kantor

 Instagram  Twitter  Facebook

 

Responsive Voice